
Badan Riset dan Inovasi Daerah Kabupaten Banggai bersama Fakultas Gografi Universitas Gadjah Mada (UGM) telah melakukan diskusi di Fakultas Geografi pada Jumat (25/4). Kegiatan ini berjudul Kajian Identifikasi Potensi Sumber Daya Air di Wilayah Sentra Pangan Kabupaten Banggai, bertujuan menginventarisasi dan mengidentifikasi informasi sumber daya air di wilayah sentra pangan. Hasil kajian tersebut selanjutnya akan disusun dalam sebuah dokumen kajian komprehensif. Dokumen ini diharapkan menjadi dasar pengelolaan dan pengembangan wilayah berbasis sumber daya air yang berkelanjutan. Adapun pelaksanaan kegiatan ini direncanakan berlangsung dari April hingga Desember 2025.
Beberapa tenaga ahli dari Fakultas Geografi yang terlibat di antaranya, Dr. Tjahyo Nugroho Adji, M.Sc.Tech., Dr. Nurul Khakhim, M.Si. dan Dr. Ahmad Cahyadi, S.Si., M.Sc. Kehadiran para tenaga ahli tersebut memperkuat kualitas analisis dan rekomendasi yang dihasilkan dalam dokumen kajian nantinya.
Melalui kerja sama ini, diharapkan akan tercipta sinergi yang mampu mendorong pengelolaan sumber daya air secara optimal untuk mendukung ketahanan pangan di Kabupaten Banggai, sekaligus membuka peluang kolaborasi lanjutan di bidang penelitian, pengembangan kapasitas masyarakat, dan pembangunan berkelanjutan (SDGs). Di sisi lain, langkah ini juga menjadi bagian dari komitmen bersama untuk mendorong pembangunan wilayah berbasis potensi lokal, penguatan ekonomi masyarakat, dan pelestarian lingkungan hidup.